Bandar Lampung, MTsN 2 (Humas)--Kamis, 3/10/2024, MTs Negeri 2 Bandar Lampung menggelar acara pelepasan purna tugas Agus Harwanto, yang telah mengabdi selama 28 tahun. Acara yang berlangsung di Aula MTs Negeri 2 Bandar Lampung pada pukul 14.00 WIB ini juga sekaligus menjadi momen perpisahan bagi dua guru lainnya, Yeni Astuti yang akan menjalani alih tugas sebagai Widya Iswara di Loka Diklat Keagamaan Bandar Lampung dan Nurma Yunita, yang akan menjalani alih tugas sebagai Pengawas di Kantor Kementerian Agama Kota Bandar Lampung setelah berkontribusi selama tujuh dan enam tahun di MTs Negeri 2 Bandar Lampung.
Kepala MTs Negeri 2 Bandar Lampung, Nasron, dalam sambutannya mengungkapkan rasa terima kasih yang mendalam kepada ketiga guru tersebut atas dedikasi dan pengabdiannya selama ini. Nasron menyampaikan bahwa kontribusi dari Agus Harwanto, Yeni Astuti, dan Nurma Yunita tidak hanya dalam pembentukan karakter siswa tetapi juga dalam pencapaian akademis madrasah.
Acara dilanjutkan dengan penyerahan kenang-kenangan sebagai bentuk apresiasi kepada Agus Harwanto, Yeni Astuti, dan Nurma Yunita. Kenang-kenangan tersebut diharapkan dapat menjadi pengingat akan momen-momen berharga yang telah mereka lalui bersama keluarga besar MTs Negeri 2 Bandar Lampung.
Pelepasan ini bukan hanya sekadar acara formal, tetapi juga menjadi kesempatan bagi seluruh civitas akademika untuk mengucapkan selamat dan sukses kepada guru-guru yang akan memulai tugasnya di tempat yang baru. Semoga pengalaman dan ilmu yang telah mereka berikan dapat terus menginspirasi generasi mendatang. (Yuli/LC)